9.7.15

Komponen-komponen kritis dalam BITX



Komponen-komponen kritis dalam BITX

Tiga bulan lalu saya merangkai BITX (terima kasih Om Suhardi Iskandar). 
Keberhasilan dalam membuat transceiver adalah PEMILIHAN KOMPONEN DAN DISTRIBUSI GAIN YANG TEPAT. Skema saya ambil dari blognya Om Yoke Kurnia (http://2.bp.blogspot.com/-yN8YsLjbbbA/TvqYWs1vrcI/AAAAAAAAAJk/s-Z6VuiKsww/s1600/bitx20.ver3.gif)


Ada beberapa komponen2 kritis untuk "tune-up" yang akan saya share disini.

1. Transistor Q1 dan Q2 sebaiknya menggunakan 2SC2570. TR ini cukup low noise. Jika ingin diganti, bisa menggunakan 2SC2053, MPSH10, MPSA18. Dalam beberapa kasus suara krotokan dan noise yang kuat muncul dari bagian ini. Tahap ini fungsinya untuk "mengkompensasi" loss yang timbul di BPF dan diode mixer. Jika BPF dan mixer punya loss sekitar -13db, maka penguatan total dibagian ini sebaiknya juga disekitar itu. Rata2 penguatan tahap ini sekitar +12db, atau +24db (RF amp + post mixer amp). Penguatan post-mixer sebaiknya tidak lebih dari 10db, jika lebih, bisa mengakibatkan kristal filter "ringing" atau berderik, dan bisa lebih parah lagi, tuuuuut. Ini ciri khas kristal filter yang punya impedansi rendah. Bagaimana caranya mengurangi penguatan? perbesar nilai R1 dan R2 menjadi 15-22 ohm.

2. T1 dan T1A sebaiknya dimodifikasi jumlah gulungannya. Karakter dari trafo broadband (material 43, balun tivi) digulung berapa saja, impedansi-nya akan mengikuti besarnya impedansi beban atau terminasi. Tetapi nilai XL-nya juga semakijn tinggi, yang akan berakibat pada sisi sensitifitas. Dari eksperiment disini, saya hanya perlu 4 lilitan trifilar di T1A dan 4 lilitan bifilar + 8 lilitan (primer) di T1.

3. Kapasitor Cx sebaiknya diganti dengan 100pf agar matched

4. R3 gunakan 220 ohm untuk CF 8Mhz, 150 ohm untuk CF 10Mhz, 120 Ohm untuk 12Mhz.

5. R5 sebaiknya di perbesar menjadi 15-22 ohm. Ini biang keladi carrier sudah muncul walaupun belum dimodulir.

6. Cy sebaiknya ganti dengan 22nF-33nF, sekaligus sebagai LPF sederhana. Jika memungkinkan tambahkan kopling L minimal 100uH sebelum masuk preamp.

7. Karena output impedansi product detector rendah (50-100 ohm), sebaiknya menggunakan low impedance preamp. Skemanya banyak di google, atau bisa menggunakan http://wiringcircuitdiagram.wiringdiagramcircuit.com/tag/low-impedance-input-pre-amp/

Selamat mencoba.

zte c300 trunk mode

  gpon   profile tcont PPPOE type 4 maximum 9900000   profile tcont 100M type 4 maximum 100000   profile tcont 50M-TRUNK type 4 maximum 5000...